5 Tanda WA Kamu Di Blokir

WhatsApp sekarang sudah menjadi alat komunikasi yang sangat banyak digunakan di seluruh dunia. Banyaknya fitur menarik yang ada pada WhatsApp ini menjadi alasan mengapa aplikasi WhatsApp ini sangat banyak digandrungi oleh pengguna Android maupun iOS.

Selain bisa menghubungkan kita dengan orang lain, aplikasi whatsapp ini juga bisa membuat kita saling berjauhan dengan sesama pengguna karena pemblokiran kontak. Dan ternyata, ada tanda tersendiri yang bisa kalian lihat jika whatsapp kalian sudah di blokir.

Untuk kalian yang belum mengetahui tentang tanda tanda bahwa whatasapp telah di blokir, maka kalian bisa membaca ulasan di bawah ini tentang tanda tanda bahwa aplikasi whatsapp sudah di blokir oleh pengguna lain. Untuk lebih jelasnya silahkan baca di bawah ini

Tanda WhatsApp Di Blokir yang Wajib Kamu Tahu !

Ada beberapa tanda yang bisa kalian perhatikan jika suatu saat nanti terjadi pada kontak whatsapp yang kalian miliki.

1. Tidak Bisa Melihat “Last Seen”

Tanda yang pertama adalah kalian tidak bisa melihat Last Seen atau terakhir di buka aplikasi whatsapp pengguna. Namun, status last Seen yang tidak terlihat juga bukan berarti kamu sudah di blokir oleh pemiliki WhatsApp tersebut.

Karena hal orang tersebut mengatur privasi Last Seen, yang membuat orang lain tidak bisa melihat status terakhir saat membuka aplikasi WA tersebut.

2. Foto Profil Default

Selain last Seen ternyata Foto Profil yang default juga bisa menjadi salah satu tanda bahwa kalian sudah di blokir dari kontak tersebut. Foto default ini biasanya gambar orang yang berwarna abu abu. Tapi, hal ini belum tentu kalian di blokir, bisa saja orang tersebut sengaja tidak menggunakan Foto Profil untuk aplikasi WhatsAppnya.

3. Chat yang Tidak Terkirim

Tanda yang ketiga adalah chat yang selalu ceklist 1 selama beberapa hari. Setelah kedua tanda di atas, kalian bisa mencoba untuk mengirim pesan kepada kontak tersebut, jika ceklist satu (tidak terkirim) beberapa hari bisa jadi kamu sudah di blokir oleh pengguna whatsapp tersebut.

4. Tidak Bisa Menelpon

Tanda yang selanjutnya adalah kalian tidak bisa menghubungi kontak tersebut, status dalam panggilannya hanyalah memanggil jika aplikasi WhatsApp tersebut aktif dan tidak di blokir maka status saat menelpon adalah Berdering . Dengan begini selama beberapa hari, kemungkinan besar kalian sudah di blokir dari kontak whatsapp tersebut.

5. Tidak Bisa Melihat Snap (Status WA)

Tanda yang terakhir adalah kalian sudah tidak bisa melihat status yang dibuat oleh pengguna tersebut. Jika ke empat tanda di atas sudah terjadi pada WA kalian, maka kalian tidak akan bisa lagi melihat Snap atau status pengguna WA tersebut, karena WA kamu sudah di blokir.

Nah, demikianlah pembahasan tentang tanda WA diblokir oleh orang lain yang wajib kalian ketahui. Tentunya ada banyak yang menyebabkan bahwa WA kalian sedang di blokir, misalnya masalah pribadi atau lain sebagainya. Semuanya kembali kepada diri masing masing, semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua.

Berlangganan Dapatkan update artikel terbaru Setiap Hari

0 Response to "5 Tanda WA Kamu Di Blokir"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2